Skip to main content

Posts

Showing posts from March, 2020

Rapat Kerja Srikandian Ibu Profesional Bekasi 2023

Pada hari Minggu, 26 Februari 2023 saya mengikuti kegiatan Rapat Kerja bersama para srikandian Ibu Profesional Bekasi. Setelah sebelumnya didahului dengan acara serah terima amanah dan dilanjut dengan rapat kerja melalui zoom secara daring. Pada sesi daring sudah ada pembahasan program kerja dari masing-masing komponen, mulai duari Kampung Komunitas, Sejuta Cinta, Himpunan Mahasiswa, Sister Regional, KIPMA dan Lumbung Ilmu. Kali ini sesi luring digunakan sebagai media diskusi untuk membuat sinergi kegiatan antar komponen.  Sekitar dua pekan sebelumnya, saya dihubungi oleh panitia dari Sisreg atau sister regional dan diminta hadir sebagai host atau MC. Kegiatannya semi formal dengan lebih banyak interaksi diskusi dan improvisasi kegiatan secara umum. Sesi pembukaan dilanjutkan dengan sambutan dan prakata dari sekretaris regional yang membahas tentang alur administasi ke sekreg dari masing-masing komponen. Setiap komponen harus mengisi form jika ingin mengadakan kegiatan, baik kegiatan b

Hari ke-8, Tantangan 30 Hari Manajemen Gadget

Yayyy.... another Excellent Badge toda y. Alhamdulillah tantangan Konmari Gadget hari ini berjalan lancar, dengan hasil sesuai harapan. Kali ini saya berhasil menghapus file gambar dan video sejumlah hampir 800 item. Mata lelah, harus membuka foto dan video satu per satu, menimbang apakah harus dibuang atau masih dipertahankan. Tetapi meski demikian, saya mengapresiasi diri sendiri . Proses ini masih akan berlanjut hingga akhir tantangan. Saya sendiri tidak tahu pada hari ke berapa saya akan menyelesaikan Konmari di bagian file gambar dan video. File dokumen dan aplikasi memang cukup banyak, tetapi kategori video dan gambar yang memakan ruang memory paling besar. Sehingga saya harus tuntaskan bagian ini dahulu, baru beralih ke kategori lain. Semoga tantangan hari selanjutnya akan lebih konsisten sehingga lebih cepat terlihat hasilnya. Perjuangan saya dalam Manajemen Gadget , khususnya saat ini untuk Konmari Gadget . #tantangan30hari #kelaskepompong #bundacekatan #in

Hari ke-7, Tantangan 30 Hari Manajemen Gadget

Pada hari sebelumnya, yaitu hari minggu, saya membolos tidak mengerjakan tantangan Konmari Gadget. Hari ini saya berusaha menggantinya dengan harapan hasil Konmari hari ini cukup memuaskan.  Beberapa hari berjalan, saya masih berkutat dengan memilah file gambar. File jenis ini ada ribuan, dengan tipe saya yang sulit menyimpan, proses memilah ini berjalan sangat lambat, menjenuhkan dan membosankan. Untuk memberikan jeda, serta variasi, kali ini saya memilah bagian video. Selain file lebih besar, sehingga memory lebih cepat kosong, juga karena video bergerak lebih dinamis daripada foto.  Dengan bangga saya menyematkan badge "Excellent" pada hasil kerja saya hari ini. Semoga besok tetap konsisten dan segera terlihat hasilnya Konmari Gadget yang saya lakukan.  #tantangan30hari #kelaskepompong #bundacekatan #institutibuprofesional

Hari ke-6, Tantangan 30 Hari Manajemen Gadget

Hari minggu memang saya membatasi diri menggunakan gadget. Selain karena semua anggota keluarga ada di rumah, yang mana pastinya ada seabrek aktivitas tambahan yang harus saya kerjakan, juga karena sudah sejak lama saya berusaha melupakan gadget di hari Minggu. Serta memperbanyak aktivitas bersama suami dan anak-anak. Saya akui memang saya tidak melakukan Konmari Gadget sama sekali di hari minggu. Selain karena juga hampir tidak ada waktu luang saya bisa konsentrasi sendirian. Hari minggu pada minggu-minggu selanjutnya belum saya putuskan apakah akan tetap melaksanakan Konmari Gadget atau saya lewatkan. #tantangan30hari #kelaskepompong #bundacekatan #institutibuprofesional

Kepompong, Puasa Minggu ke -1 Scrolling Postingan dan Komentar Facebook

Seperti halnya ulat yang berpuasa di masa kepompong, maka tak ubahnya kami para ulat bunda cekatan Ibu Profesional. Minggu pertama puasa dimulai tanggal 20-26 Maret. Saat ini saya sedang berfokus pada Manajemen Gadget , maka saya memilih " Scrolling Postingan dan Komentar Facebook" menjadi tema puasa saya. Ada beberapa media sosial yang lazim digunakan, tetapi untuk saya pribadi hanya facebook yang memiliki intensitas penggunaan tertinggi. Bukan karena saya sangat rajin posting atau bahkan memanfaatkan facebook sebagai platform jual beli. Tetapi lebih karena saya sebagai pengguna pasif. Tanpa terasa, berjam-jam berlalu ketika saya asik membaca postingan-postingan di Beranda Facebook dan menikmati scrolling komentar-komentar teman-teman yang lain. Terkadang saya terlalu menikmati aktivitas ini hingga menjadi toxic . Kali ini saya akan berpuasa selama 1 minggu, membuka facebook seperlunya saja untuk mengecek update di group2 penting yang memberi manfaat. Puasa

Hari ke-5, Tantangan 30 Hari Manajemen Gadget

Hari ke-5 mengalami peningkatan dibanding hari sebelumnya. Konsistensi belum menemukan jalannya, godaan masih saja mengganggu. Niat hati adalah yang utama, komitmen menjadi tonggak tercapainya tujuan. #tantangan30hari #kelaskepompong #bundacekatan #institutibuprofesional

Hari ke-4, Tantangan 30 Hari Manajemen Gadget

Masih di ranah pilah memilah file gambar di hp. Hari ke-empat ternyata banyak urusan yang harus saya selesaikan ditambah kondisi fisik yang kurang optimal karena beberapa ulasan. Kalender hari ke 4, badge yang saya sematkan adalah Need Improvement, karena saya memang perlu meningkatkam  komitmen. #tantangan30hari #kelaskepompong #bundacekatan #institutibuprofesional

Hari 3, Tantangan 30 Hari Manajemen Gadget

Hari ke-3 tantangan Konmari Gadget, masih berkutat pada file gambar. Kali ini saya memilah di bagian folder album dari beberapa aplikasi editing yang saya pakai selama ini. Sudah cukup banyak yang saya hapus, tetapi masih belum semua folder album aplikasi editing ini saya selesaikan. Insya Allah akan saya lanjutkan besok. Badge "Satisfactory" menjadi pilihan untuk saya sematkan di kalender. Semoga hari tantangan berikutnya lebih baik lagi. #tantangan30hari #kelaskepompong #bundacekatan #institutibuprofesional

Hari 2, Tantangan 30 Hari Manajemen Gadget

Hari kedua tantangan, yes. Terasa lebih mudah merelakan kali ini. Masih melanjutkan memilah file gambar di album Tangkapan Layar. Hari ini saya mampu menghapus banyak file gambar yang tidak diperlukan lagi. Masih ada beberapa yang saya pertahankan, khususnya yang mengandung informasi penting. Kategori file yang juga masih saya pertahankan kebanyakan adalah resep kue atau masakan. Rencananya resep-resep ini akan saya kumpulkan dalam satu file di google drive. Tetapi untuk saat ini, belum ada kesempatan mengerjakannya, sehingga akan tetap saya pertahankan di album Tangkapan Layar. Tantangan Konmari Gadget hari ini berhasil terlalui dengan hasil yang lebih baik dari kemarin. Sehingga saya memberikan apresiasi kepada diri sendiri berupa badge "Very Good". Memang belum seperti yang diharapkan, tetapi langkah kecil adalah awal dari langkah yang lebih besar. Semoga hari selanjutnya lebih baik lagi. #tantangan30hari #kelaskepompong #bundacekatan #institutibupro

Hari 1, Tantangan 30 Hari Manajemen Gadget

Waow, tiba juga kelas kepompong di Bunda Cekatan. Setelah puasa selama 1 minggu, yang saat ini masih berlangsung, sembari kita memulai tantangan 30 hari. Fokus mindmap saya ada 3, Driving, Memasak Cepat, dan Manajemen Gadget . Kondisi pandemi Covid-19 yang terjadi sekarang ini, memaksa saya dan keluarga menerapkan self lockdown . Bermula dari tanggal 16 Maret 2020, saya dan ketiga anak saya hampir tidak keluar rumah sama sekali. Hanya sesekali keluar mengambil kiriman order an bahan pangan. Suami satu-satunya orang yang tetap bekerja keluar setiap hari. Sehingga, Fokus utama yang tadinya adalah Driving tidak dapat saya jadikan tantangan, karena memerlukan praktek. Memasak cepat sekarang saya praktekkan setiap hari, karena kami tidak jajan makanan matang sama sekali. Sehingga semua menu dimasak sendiri, dan mau tidak mau harus dimakan. Secara tidak langsung, saya menambah jam terbang di bagian memasak ini. Meski memang saya harus bekerja extra keras, mengingat semua kegiatan

Kapsul Waktu, Orientasi Kampung Komunitas

Ibu Profesional mulai tahun ini terbagi menjadi beberapa komponen. Diantaranyayang saya ikuti adalah Institut, kelas-kelas belajar yang saat ini saya tergabung dalam kelas Bunda Cekatan. Komponen lainnya yaitu Kampung Komunitas. Pada awal pembentukan, Orientasi adalah persyaratannya. Sehingga ada proses orientasi yang harus dilalui untuk bergabung ke Kampung  komunitas. Platform yang digunakan adalah Facebook, jadi seluruh Ibu Profesional yang memilih komponen Kampung Komunitas akan belajar bersama. Saat ini, orientasi sudah menginjak materi 7, yaitu Kapsul Waktu. Kapsul waktu adalah tempat/wadah/media untuk meletakkan barang/harapan/informasi yang ingin kita simpan atau sampaikan pada objek tertentu dan dibuka dalam durasi waktu tertentu. Saya memakai media penyimpan berupa kaleng bekas. Kaleng ini sangat awet, kelemahannya adalah munculnya karat. Tetapi karena saya berencana menyimpannya di gudang, maka hal ini dapat diminimalisir. Kami sering berpindah-pindah, selama 8

Aliran Rasa Tahap Ulat Bunda Cekatan

Wow, finally finish. Tahap ulat yang berlangsung selama 8 minggu selesai sudah. Selama waktu yang cukup panjang tersebut, proses yang kami lalui adalah "Makan". Menikmati sebanyak mungkin ilmu yang tersedia di Hutan Pengetahuan. Banyak godaan di kanan kiri untuk mencicip cemilan lezat yang terhidang. Tetapi tetap kita harus fokus memakan makanan utama yang kita butuhkan. Pedoman saya adalah Mindmap, di mana fokus ilmu makanan utama adalah Driving, Memasak Cepat, dan Manajemen Gadget. Banyak sekali yang saya dapatkan baik dari keluarga ulat, dengan makanan kesukaan yang sama, dari teman-teman yang berbagi hadiah, maupun dari luar. Permasalahan muncul ketika waktu dan energi belum cukup untuk mencerna semua makanan sekaligus. Maka sedikit demi sedikit yang saya makan. Konsekuensinya adalah, saya hampir tidak sempat menilik cemilan ilmu-ilmu lain yang juga sangat saya butuhkan, tersedia di Hutan Pengetahuan, sayangnya saat ini belum menjadi fokus mindmap saya. Agak menyesal

Hai Buddy, Thank's for Sharing. Semoga Bekal Kita Cukup Yah...

Woww... kejutan demi kejutan terus hadir sepanjang kelas ulat Bunda Cekatan Ibu Profesional. Tanpa terasa, minggu ini adalah minggu terakhir di tahap ulat. Seperti biasa, di setiap akhir kelas kuliah di Institut Ibu Profesional, selalu ada Aliran Rasa. Bagaimana yang kita rasakan selama kelas berlangsung dan apa saja kesan yang kita dapatkan dalam mengikuti tantangan di setiap tahap. Selama mengikuti kuliah di Ibu Profesional, mulai dari Matrikulasi, Bunda Sayang, dan kali ini Bunda Cekatan, tahap ulat adalah tahap terlama yang pernah saya ikuti. Tahap ini berlangsung selama 2 bulan penuh. Tentu saja aliran rasanya juga spesial dong.  Etapii.... kali ini beda, siswa tidak disuruh menuliskan Aliran Rasa dan mengumpulkannya seperti biasa. Nah, di sini kejutannya. Setiap orang disuruh mencari Buddy untuk berbagi Aliran Rasa. Sedangkan tugas yang kita kumpulkan berkenaan dengan Aliran Rasa Buddy Kita. Enggak berhenti di situ, kitapun harus memberikan bekal yang menurut kita akan mem

Refleksi Diri, Mari Gelar Tikar lalu Buka Keranjang Kita

Hai bunda cekatan, Wah tak terasa ya, kita sudah berada di penghujung kelas ulat. Waktu untuk berkelana di hutan pengetahuan tersisa satu minggu lagi. Sudahkah kita memuaskan diri memakan semua makanan lezat yang kita butuhkan, atau malah terlalu kenyang dengan banyaknya camilan menarik yang terhidang. Di minggu ini saatnya kita refleksi diri, beristirahat di tepi danau sambil melihat kembali isi keranjang kita. Mari kita gelar tikar dan keluarkan satu per satu makanan yang kita peroleh selama perjalanan di hutan pengetahuan. Klasifikasikan makanan-makanan yang kita dapat, manakah yang merupakan makanan utama sesuai dengan mind maps kita, dan manakah yang merupakan camilan yang saat ini belum berada di mind maps kita. Kali ini saya membuka kembali peta di tahap telur dahulu. Ada 3 topik utama yang menjadi fokus saya di kelas Bunda Cekatan ini, yaitu: 1. Terampil menyetir mobil 2. Memasak Cepat 3. Manajemen Gadget Beberapa makanan yang saya peroleh selama di ta